Senin, 14 Maret 2011

Sport : Persija Masih Terlalu Tangguh Untuk Persiba

Pemain Persiba (biru) dikepung oleh pemain persija

Tim sepakbola kebanggaan Jakarta, Persija, berhasil meraih kemenangan telak 5-1 atas Persiba Balikpapan dalam lanjutan kompetisi Liga Super Indonesia, Minggu (13/3) kemarin.


Bermain di hadapan puluhan ribu Jakmaniayang hadir di Gelora Bung Karno, Bambang Pamungkas dkk seperti tidak menemui kesulitan yang berarti. Bahkan Macan Kemayoran sudah unggul terlebih dahulu di menit ke-10 melalui sontekan Bambang Pamungkas yang memanfaatkan umpan M.Ilham.

Meskipun kedudukan sempat disamakan oleh persiba melalui gol Aldo Barreto di menit ke-29, tidak membuat persija patah arang. Seakan tersengat dengan gol Aldo Barreto, persija terus tampil menekan pertahanan persiba hingga akhirnya bek persiba, Milo Dadic membuat blunder yang mengakibatkan gol bunuh diri dan merubah kedudukan menjadi 2-1 untuk persija.

Gol bunuh diri itu cukup memberikan pengaruh kepada performa. Akibatnya, Agu Casmir memperbesar keunggulan di menit ke-61 lewat aksi solo run. Namun 1 menit kemudian Agu Casmir yang mengalami cedera akibat selebrasi gol yang dilakukannya, terpaksa ditarik keluar untuk digantikan Aliyudin.

Dua Gol dari M.Ilham dan Aliyudin kemudian memperbesar kemenangan persija menjadi 5-1. Kemenangan ini membuat persija bercokol di peringkat 3 klasemen sementara Liga Super dan para Jakmania pun pulang dengan tertib. (dks)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar