Senin, 23 Mei 2011

Jabang Tetuko, Wayang Orang Dengan Rasa Internasional


Satu sutradara lokal, dan dua orang Hollywood dengan reputasi tinggi, berkolaborasi menghasilkan pertunjukan teatrikal multimedia kelas dunia untuk pertama kali.

Oleh : Dimas Setyawan

Adalah Mirwan Suwarso, sutradara lokal yang menyutradarai beberapa film seperti Golden Goal, Trafico, atau Susahnya Jadi perawan, yang kali ini berkolaborasi dengan Deane Ogden, Film Composer yang pernah bekerja untuk beberapa film Hollywood seperti The Surrogates dan The Hit List. Adapun satu nama lagi Benjamin Rowe, adalah Stunt Coordinator yang juga berperan penting dalam kesuksesan film Transporter 2, 2fast 2furious, serta Transformer 3.

Bercerita tentang riwayat Gatot Kaca, mulai dari ia lahir, masa anak-anak, sampai menjadi pahlawan legendaris yang kita kenal. Ketiga orang ini menjanjikan pertunjukan wayang yang lain dari biasanya, dengan memadukan 4 buah elemen pertunjukan : Film + Wayang orang + Wayang Kulit + Orchestra. Konsep ini belum pernah dilakukan oleh seniman mana pun di dunia.





Trailer Jabang Tetuko


Konsep ini memang ditujukan untuk mereka yang belum pernah menonton atau malas menonton wayang kuliat dan wayang orang. Konsep ini dipercaya akan lebih menarik minat kaum muda untuk lebih mencintai  budaya lokal yang saat ini makin terpinggirkan.


Seat Chart Pertunjukan Jabang Tetuko




Pementasan Jabang Tetuko ini akan dilaksanakan pada tanggal 27-28 mei 2011, di The Hall Senayan City. Range harga tiket untuk pertunjukan ini dibuka mulai dari Rp.100.000,- s/d Rp. 750.000,-

Untuk pemesanan tiket silahkan hubungi :
021 719-2937
021 928-14014
Twitter : @jabangtetuko
atau kunjungi website nya di http://www.Jabangtetuko.com




Tidak ada komentar:

Posting Komentar